Dosen FH Ubhara Jaya adakan Penyuluhan Peraturan Ketenagakerjaan dan Pengembangan Karakter pada SMK Walisongo Jaksel

fh ubhara jaya

Modernis.co, Jakarta – Dosen Fakultas Hukum  Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (UBHARA JAYA) bersama dengan para mahasiswa  melaksanakan kegiatan penyuluhan hukum bertempat di Aula SMK Walisongo Jakarta Selatan, Selasa (21/10/2025).

Penyuluhan hukum kali ini bertema Edukasi Peraturan Perundangan Ketenagakerjaan dan Pengembangan Karakter.

Pada sambutan pembukaan kegiatan ini  dari pihak sekolah SMK Walisongo oleh Bapak Muhammad Andy Kurniawan,S.Pdi  mengatakan penyuluhan  terkait peraturan ketenagakerjaan dan pengembangan  karakter  ini sangatlah penting bagi para siswa  nanti dalam memasuki dunia kerja yang semakin kompetitif.

“Bentuk implementasi dari tindakan preventif salah satunya diadakannya edukasi  pengetahuan terkait ketenagakerjaan dan pengembangan karakter bagi para siswa sangatlah penting dan ini merupakan pengetahuan yang sangat bermanfaat bagi mereka,” ujarnya. 

Adapun narasumber  kegiatan pelaksanaan penyuluhan hukum  ini melibatkan sejumlah dosen dari Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya antara lain: Dr. Dwi Atmoko,S.H., M.H., M.Kn, Dr. Noviriska, S.H., M.Hum., Dr. Sugeng., S.H., M.H., M.Hum., Jantarda Mauli Hutagalung, S.H., S.Pd.I,. M.H., Dr. Otih Handayani, S.E., S.H., M.H.,  Dr. Esther Masri, S.H., M. Kn., dan Dr. Adhalia Septia Saputri, S.H., M.H.

Dr. Dwi Atmoko, S.H, M.H.,M.Kn, dalam sambutannya mewakili team dosen mengatakan bahwa program penyuluhan hukum ini merupakan bentuk tanggung jawab Tridharma Perguruan Tinggi sebagai sumbangsih pengetahuan dan ilmu yang bermanfaat  dan sesuai  dengan  realitas yang terjadi  kepada para siswa tersebut.nanti di kemudian hari.

Salah satu narasumber Dr. Noviriska ,S,H.,M.Hum  memberikan materi dengan komprehensif dan terstruktur tentang bagaimana seluk beluk peraturan ketenagakerjaan di Indonesia.

Harapan pihak sekolah agar kegiatan penyuluhan ini terus diagendakan dan dilanjutkan  dengan materi lainnya yang  bermanfaat bagi para siswa  sekaligus menjalin tali silaturahmi antara pihak sekolah dan pihak perguruan tinggi.

Kegiatan tersebut juga didukung oleh sejumlah mahasiswa Ubhara Jaya  yaitu: Henri Patrisius Dionyius Silalah, Wahyu Budi Nasrullah, ⁠Syamsuddin, ⁠Gerys Algiansyah Ripai Triono, ⁠ Donasto Samosir, ⁠Atzmad Firman Sadiya Mustakim, Jerry kusumajaya, Diah Narima Ambarrini, Agus Budiwaluy.

Rindra, Chairunnisa Oktaviani, Lidya Novega, Restu Adi Saputra, Samuel Maysan Siburian, Nur Komariah Ramadhani, Ronni Wanapresta,  Suparwanto, Aura Tria Hunny Septiana, Sitta Nuriyah, Puput Aulia Juniati,⁠ Bayu Sekti Bagus Saputro. (Dwi)

editor
editor

salam hangat

Related posts

Leave a Comment