Modernis.co, Jakarta – Tanggal 5 September merupakan peringatan Hari Amal Internasional atau dikenal dunia dengan International Day of Charity. Banyak kegiatan positif yang bisa dilakukan untuk memperingatinya.
Tanggal ini dipilih untuk mengenang wafatnya Bunda Teresa. Dia adalah pejuang kemanusiaan di PBB yang mendedikasikan hidupnya untuk membantu kaum miskin dan menderita.
Hari Amal Internasional menjadi pengingat bagi kita semua bahwa tindakan kebaikan sekecil apa pun memiliki kekuatan besar untuk mengubah dunia.
Banyak hal yang bisa dilakukan untuk berpartisipasi dalam peringatan Hari Amal Internasional. Berikut adalah lima kegiatan sederhana namun berdampak besar yang bisa dilakukan.
1. Menyumbangkan
Cara berpartisipasi yang memiliki dampak yang langsung dirasakan adalah menyumbangkan uang atau barang ke organisasi amal. Kamu juga bisa langsung memberikannya ke panti asuhan dan yayasan sosial.
Pilihlah isu yang dekat dengan lingkunganmu seperti pendidikan anak, kesehatan, atau lingkungan. Bahkan donasi kecil pun bisa sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan.
Menyumbang di Hari Amal Internasional tidak harus dalam bentuk uang atau barang. Kamu bisa menyumbangkan tenaga untuk membantu kegiatan masyarakat.
2. Menjadi Relawan
Kamu bisa menyumbangkan waktu dan tenaga dengan menjadi relawan untuk memperingati Hari Amal Internasional. Menjadi relawan akan membawa dampak langsung yang lebih tepat sasaran.
Carilah organisasi nirlaba atau panti sosial di dekat tempat tinggal. Ajukan diri untuk membantu kegiatan mereka sebagai relawan. Biasanya di peringatan Hari Internasional banyak lembaga sosial yang membuka bantuan dari relawan.
Banyak hal yang bisa kamu lakukan sebagai relawan di lembaga sosial. Misalnya kamu bisa membuat kegiatan menarik, membacakan buku untuk anak-anak, membersihkan lingkungan, hingga membantu acara penggalangan dana.
Menjadi relawan tidak hanya membantu orang lain, tetapi juga dapat memberikan kepuasan batin tersendiri yang tak ternilai.
3. Mengadakan Penggalangan Dana Skala Kecil

Peringatan Hari Amal Internasional bisa dilakukan dengan menggalang dana. Untuk menggalang dana tidak perlu nama besar atau organisasi induk. Kamu hanya perlu niat dan aksi nyata.
Menggalang dana juga tidak harus mengedarkan kotak amal di jalan. Kamu bisa berdagang yang sebagian hasilnya difokuskan untuk uang donasi.
Gandenglah lebih banyak orang untuk berpartisipasi dan sebarkan semangat berbagi ini ke lingkungan sekitarmu di Hari Amal Internasional.
4. Menyebarkan Kesadaran Melalui Media Sosial
Media sosial yang kamu miliki adalah senjata utama untuk menyebarkan informasi di era digital ini. Gunakan platform media sosial yang kamu miliki untuk mempromosikan Hari Amal Internasional.
Bagikan informasi tentang organisasi amal yang kamu dukung. Ceritakan kisah inspiratif tentang tindakan kebaikan. Ajaklah pengikut di media sosial yang kamu miliki untuk melakukan hal serupa di Hari Amal Internasional.
Kamu juga bisa mengangkat isu tertentu untuk menyadarkan banyak orang pentingnya berbagi kebaikan. Sebab banyak orang di luar sana masih membutuhkan pertolongan.
Melalui media sosial kita bisa menjangkau ratusan bahkan ribuan orang dalam satu kali klik. Harapannya akan lebih banyak orang yang terinspirasi melakukan kebaikan di Hari Amal Internasional.
5. Melakukan Tindakan Kebaikan Sederhana
Berbuat amal tidak harus langsung dalam skala besar. Cobalah memulai dari hal-hal kecil. Kebaikan sederhana di Hari Amal Internasional bisa menjadi titik awal untuk hal baik berikutnya yang lebih besar.
Kamu bisa memulainya dengan menjadi pribadi yang baik. Tawarkan bantuan kepada orang lain, membersihkan jalanan kompleks, atau sekadar memberikan senyuman tulus kepada orang-orang di sekitar.
Tindakan ini tidak memerlukan biaya, tetapi dampaknya bisa sangat besar bagi penerimanya.Bahkan kebaikan sederhana ini dapat mencerahkan hari orang lain.
Hari Amal Internasional mengingatkan kita bahwa setiap orang memiliki peran dalam menciptakan dunia yang lebih baik.
Mari manfaatkan Hari Amala Internasional sebagai momentum untuk memulai kebiasaan berbagi dan peduli. Sebuah kebiasaan baik yang tidak akan berhenti di tanggal 5 September saja. Yuk jadi baik! (IF)



Kirim Tulisan Lewat Sini