5 Tips Sukses Jadi Freelance Penulis dan Desainer

freelance penulis dan desainer

Modernis.co, Jakarta – Menjadi freelance penulis dan desainer bisa menjadi alternatif untuk mengisi waktu luang yang positif dan bernilai cuan. 

Terkadang rutinitas kantor yang gitu-gitu monoton malah bikin seseorang jadi spaneng. what is spaneng? Tidak ada salahnya jika kamu mulai memikirkan untuk mengambil freelance penulis atau desainer.

Menambah kegiatan sebagai seorang freelance penulis dan desainer dapat membuat kita berkesempatan untuk memiliki penghasilan tambahan. 

Lagipula kerjaan freelancer penulis atau desainer bisa jadi pilihan tepat karena dapat dikerjakan kapanpun dan dimanapun. Sangat fleksibel untuk kamu yang masih memiliki kerjaan utama.

Tapi untuk memulai karier sebagai freelancer itu enggak semudah yang dibayangkan. Perlu strategi yang jitu agar klien datang dan portofolio makin berisi. 

Tapi, biar enggak cuma jadi wacana, ini 5 tips jitu yang wajib kamu terapkan untuk jadi freelancer sukses!

1. Kuasai Keterampilanmu sampai Level Profesional

Pastikan kamu sudah menguasai bidangmu sebelum mulai mencari klien. Kalau kamu penulis, fokuslah pada satu atau dua jenis tulisan terlebih dahulu. 

Kamu bisa mulai dengan menguasai copywriting untuk iklan, penulisan artikel SEO, atau skrip konten. Pelajari tata bahasa, gaya penulisan, dan riset mendalam untuk terus meningkatkan kemampuan.

Kalau kamu desainer, pahami berbagai software desain (seperti Adobe Photoshop, Illustrator, atau Figma) dan tren desain terkini. 

Latih terus skill visualmu, mulai dari tipografi, komposisi, hingga penggunaan warna. Buatlah desain yang punya nilai lebih atau ciri khas agar karyamu makin autentik.

2. Buat Portofolio yang Memukau

Ini adalah senjata utama freelancer. Portofolio adalah etalase yang menunjukkan kemampuanmu kepada calon klien. Tanpa portofolio, klien tidak akan percaya.

Kumpulkan semua tulisan terbaikmu jika kamu ingin menjadi freelancer penulis atau desainer. Buatlah contoh tulisan dalam berbagai gaya dan topik. 

Unggahlah tulisan dan desain yang sudah kamu kumpulkan ke dalam file tertentu dan pastikan calon pengguna jasa bisa melihatnya. Buatlah semenarik dan semeyakinkan mungkin. 

Sertakan juga deskripsi singkat tentang dirimu dan bagaimana cara menggunakan jasa yang kamu tawarkan. Jangan lupa untuk memberikan kontak yang bisa dihubungi.

3. Tentukan Harga yang Tepat dan Profesional

Jangan takut untuk memasang harga. Akan tetapi risetlah terlebih dahulu harga pasaran untuk jasa sejenis. Kemudian tentukan berapa harga yang kamu patook sesuai dengan keunggulan produkmu.

Jangan ragu mematok harga, sesuaikan tarifmu berdasarkan pengalaman, kompleksitas proyek, dan waktu yang dibutuhkan.

Kamu bisa pasang harga per proyek, per jam, atau per kata (untuk penulis). tarif juga bisa ditentukan dari kerumitan ide yang akan dikerjakan. Harga yang terlalu murah justru dapat membuat klien meragukan kualitasmu.

4. Aktif Mencari Klien di Berbagai Platform

Jangan hanya menunggu klien datang. Kamu harus proaktif. Ada banyak platform yang bisa kamu manfaatkan. 

Situs Freelance: Cek situs seperti Upwork, Fiverr, atau Sribulancer untuk menemukan proyek dari seluruh dunia.

Media Sosial: Gunakan platform seperti Linkedin, blog, atau media sosial untuk menginformasikan portofolio dan jasa yang kamu miliki. Pastikan semua orang tau akan hal itu. Jangan ragu untuk memberi tahu circle bahwa kamu membuka jasa freelance.

Jejaring Pribadi: Hubungi teman atau kenalan yang mungkin butuh jasa penulisan atau desain. Dari mulut ke mulut bisa jadi sumber klien yang efektif.

5. Bangun Reputasi dan Jaga Kualitas

Klien yang puas adalah aset berharga. Selalu berikan kualitas terbaik dalam setiap pekerjaan. Jaga komunikasi yang baik, selesaikan proyek tepat waktu, dan bersedia menerima masukan dari klien.

Kamu akan mendapat klien yang loyal. Hal ini akan membuka kesempatan besar untuk mereka kembali menggunakan jasamu lagi atau merekomendasikannya ke orang lain. 

Reputasi yang baik adalah investasi jangka panjang yang akan membuat karier freelance-mu makin gemilang. (IF)

editor
editor

salam hangat

Leave a Comment