Makin Kreatif, Mahasiswa PMM 93 UMM Latih Ibu-ibu Kader Posyandu Membuat Bucket Bunga

pelatihan bucket bunga

Modernis.co, Malang – Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa (PMM) merupakan program Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dalam pengembangan masyarakat pada lokasi yang telah ditentukan. 

Salah satunya adalah PMM Kelompok 93 Gelombang 8 ini berlangsung kurang lebih selama satu bulan yang dimulai sejak tanggal 18 Juli 2024 sampai dengan 19 Agustus 2024 yang melakukan kegiatan di lingkungan RW 03 Kelurahan Arjowinangun, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang.

Koordinator PMM 93 UMM iFildzah Aghniya Salsabila mengatakan salah satu kegiatan yang mereka lakukan adalah program ekonomi kreatif bersama ibu-ibu kader posyandu dengan melakukan pembuatan bucket bunga.

“Ini merupakan salah satu ekonomi kreatif yang telah kami rencanakan dengan tujuan utama untuk meningkatkan keterampilan dan kreativitas ibu-ibu kader posyandu yang dapat dijual-belikan serta dapat membantu peningkatan pendapatan keluarga mereka,” terangnya, Senin (26/08/2024).

Ia menjelaskan kelompoknya terlebih dahulu memberikan penjelasan tentang langkah-langkah pembuatan buket bunga dan langsung melakukan praktek pembuatan bersama para peserta pelatihan. 

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengembangkan potensi keluarga dan daerah dengan menumbuhkan kreativitas ibu-ibu kader Posyandu, yang dapat memperluas lapangan kerja,” ujarnya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan tersebut dapat meningkatkan kemampuan kerajinan tangan para peserta dan memperkuat komunitas melalui kolaborasi yang produktif dan bermanfaat. 

PMM Kelompok 93 UMM Gelombang 8 sendiri beranggotakan Fildzah Aghniya Salsabila,  Efelyn Nouvia Ramadhani dan Eka Septia Dian Artika. (ES)

Redaksi
Redaksi

Mari narasikan pikiran-pikiran anda via website kami!

Related posts

Leave a Comment